Kab Cirebon – koranprogresif.co.id – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Cirebon Letkol Laut (P) Ridwansyah, S.E., D.W.C., M. Sos., CRMP., CTMP, didampingi Paur Binpotmar Posal Gebang Letda Laut (S) Nurhayat, melaksanakan kunjungan Courtesy Call (CC) ke Kantor DPRD Kab. Cirebon.
Kedatangan Danlanal disambut langsung oleh Ketua DPRD Kab. Cirebon, H. Muh. Luthfi, ST. M. Si., di ruang kerjanya, Jl. Sunan Muria No. 2, Sumber, Kec. Sumber, Kab. Cirebon, Senin (10/07/23)
Danlanal Cirebon menyampaikan, kunjungan tersebut dalam rangka kunjungan kerja dengan tujuan untuk mempererat silaturahmi.
“Harapannya terjalin komunikasi dan kerjasama yang baik,” ujar Danlanal.
Tak hanya itu, sambung dia, ke depan diharapkan hubungan DPRD Kabupaten Cirebon dengan TNI AL Cirebon selalu bersinergi untuk kemajuan Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon.